Jumat, 19 September 2014

Pembelajaran Tematik




Pembelajaran Tematik adalah pembelajaran terpadu yang menggunakan tema untuk mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan pengalaman yang bermakna kepada siswa.

Tujuan:
1.      Siswa mudah memusatkan perhatian pada suatu tema tertentu,
2.      Siswa mampu mempelajari pengetahuan dan mengembangkan berbagai kompetensi dasar antar matapelajaran dalam tema yang sama,
3.      Pemahaman terhadap materi pembelajaran lebih mendalam dan berkesan,
4.      Kompetensi dasar dapat dikembangkan lebih baik dengan mengaitkan matapelajaran lain dengan pengalaman pribadi siswa,
5.      Siswa mampu lebih merasakan manfaat dan makna belajar karena materi disajikan dalam konteks tema yang jelas,
6.      Siswa lebih bergairah belajar karena dapat berkomunikasi dalam situasi yang nyata, untuk mengembangkan suatu kemampuan dalam suatu matapelajaran sekaligus mempelajari matapelajaran lainnya,
7.      Guru dapat menghemat waktu karena matapelajaran yang disajikan secara tematik dapat dipersiapkan sekaligus dan diberikan dalam dua atau tiga pertemuan dan waktu selebihnya dapat digunakan untuk remidial, pengayaan, dll.

Metode pembelajaran tematik di SMA YPPI 2 Kapasari, Surabaya ini dilaksanakan pada tanggal 15 September 2014 serta diikuti oleh para siswa siswi SMA YPPI 2, mulai dari kelas 10 sampai kelas 12 juga para bapak dan ibu guru sebagai penonton dan jurinya.

Dalam acara ini tiap kelas harus menampilkan 3 buah penampilan yaitu, yang pertama dari para ambassador yang telah ditunjuk oleh bapak/ibu guru dan yang kedua dan ketiga penampilan talent show dari siswa siswi dari tiap kelas dan acara itu berlangsung setelah upacara pelantikan pengurus OSIS baru tahun ajaran 2014-2015 di SMA YPPI.

Di kelas X-MIA menampilkan tiga buah acara, yaitu: drama musikal, membaca puisi, dan menyanyi dengan diiringi alat musik gitar, kelas X-IIS menampilkan dan menerangkan tentang adat Jawa Tengah dan menyanyi lagu daerah dan masih banyak penampilan lainnya yang tidak kalah menarik dari dua kelas tersebut malahan banyak yang lebih bagus dan kreatif. Dan dari sinilah kita tahu bahwa Indonesia itu sangat beragam jenis suku, bahasa, dan agamanya, selain itu kita juga bisa mempelajari banyak budaya yang ada di Indonesia ini selain di Jawa Timur.

Di kelas kami para siswa sangat antusias sekali dalam mengikuti acara tematik ini dan sebelum kami tampil beberapa hari sebelumnya kami berlatih dengan giat supaya pada hari H-nya kami bisa menampilkan tampilan dengan hasil semaksimal mungkin. Karena bagi kami acara ini banyak sekali manfaatnya, antara lain:

1.      Melatih kemandirian
2.      Melatih kekreatifitasan diri
3.      Mejalin hubungan yang akrab antar kakak kelas dan adik kelas
4.      Mengembangkan potensi yang ada pada siswa
5.      Belajar dari yang senior
6.      Melatih kepercayaan diri
7.      Melatih pola pikir panjang dan teratur/mind mapping

Jadi dengan adanya acara ini para siswa bisa menjadi lebih tahu dan menambah informasi, jadi tidak hanya guru saja yang menerangkan matapelajaran malahan muridnya yang diminta menerangkan tentang beberapa matapelajaran tersebut.

Dengan demikian acara tematik tersebut berjalan lancar dan benar-benar bermanfaat bagi setiap siswa SMA YPPI 2, karena dengan adanya acara ini setiap siswa bisa menjadi lebih akrab dan lebih percaya diri. Dengan itu acara ini perlu diadakan lagi ditahun-tahun yang akan datang untuk lebih mengasah kekreatifitasan para siswa.



















Minggu, 07 September 2014

Usaha mengurangi Sampah Plastik di SMA YPPI 2

USAHA SMA YPPI 2 DALAM MENGURANGI SAMPAH PLASTIK 


Plastik bukanlah hal asing untuk didengar oleh manusia , Seiring berkembangnnya zaman penggunaan plastik semakin hari semakin bertambah . Hal ini tentu memberikan dampak negatif terhadap kondisi bumi . Plastik yang merupakan hasil dari penyulingan gas ini sangat berpengaruh bagi kehidupan manusia akibat bahan plastik yang tidak mudah rusak sehingga mengakibatkan semua orang menggunakannya .

Semakin sering manusia menggunakan plastik maka semakin banyak pula sampah plastik dibumi  . Dari hal tersebut tentu Sampah plastik memberikan pengaruh besar bagi bumi dikarenakan oleh kesukaran bahan plastik untuk terurai . 

Kondisi tersebut mendorong SMA YPPI 2 untuk mengganti plastik dengan kotak makan sebagai usaha dalam mengurangi sampah plastik . Menggunakan kotak makan sebagai media dalam mengurangi sampah plastik tentu akan mengurangi sedikitnya sampah plastik setiap hari di sekolah . 

Selain dengan penggunaan kotak makan , SMA YPPI 2 juga memanfaatkan botol plastik bekas sebagai media dalam menanam . Botol-botol plastik tersebut didapat dari sampah siswa SMA YPPI  yang kemudia diisi tanah dan pupuk untuk menanam berbagai macam tanaman di lingkungan sekolah .

Dengan menanam tanaman pada botol bekas tentu memberikan dampak positif  sebagai usaha mengurangi sampah plastik sekaligus usaha dalam menggalakan penghijauan yang tentunya sangat dibutuhkan oleh lingkungan . 

Dari situlah betapa pentingnya usaha-usaha positif dilakukan demi melindungi bumi kita sendiri . 

Lokasi Sekolah





SMA YPPI - II yang terletak di jl. Kapasari 126 - 128 ini memiliki tempat yang indah dan asri serta nyaman. banyak fasilitas yang diberikan oleh SMA YPPI - II mulai dari hotspot, lab biologi , lab fisika , lab kimia , lab komputer, perpustakaan , aula , lapangan , dan kelas kelas. suasanya nyaman sangat diperlukan agar proses belajar mengajar lebih maksimal

Jumat, 05 September 2014

Penghijauan di SMA YPPI 2


Lingkungan SMA YPPI 2 

Penghijauan merupakan suatu upaya manusia dalam mencegah berbagai dampak negatif dari pencemaran udara(polusi) . Dengan adanya Penghijauan lingkungan dapat menimbulakan pengaruh besar bagi kondisi lingkungan , di karenakan tumbuh-tumbuhan dapat menjaring CO2 dan melepaskan O2 yang tentunya sangat diperlukan manusia .

Dari penghijauan lingkungan pula kita bisa memberikan berbagai dampak positif , yakni :

  1. Menangani Krisis lingkungan yang mengakibatkan kerusakan Sumber Daya Alam .
  2. Menciptakan lingkungan yang Ekologis demi kelangsungan hidup mahluk hidup .
  3. Sebagai Paru-paru Kota karena tanaman merupakan suatu mahluk hidup yang berperan penting bagi kelangsungan hidup manusia dalam memberikan O2 untuk pernapasan , dll 
Dari beberapa dampak positif yang ditimbulkan oleh Penghijauan Lingkungan tentu merupakan  hal yang sudah sepatutnya di Tumbuh-kembangkan demi kelangsungan hidup manusia sendiri . Dengan begitu menanam sebanyak-banyaknnya tanaman tentu memberikan peran penting terhadap Penghijauan Lingkungan. 

Hal inilah yang mendorong SMA YPPI 2 Surabaya dalam menciptakan suasana lingkungan sekolah yang nyaman,sejuk dan indah dipandang akibat dari berbagai macam tanaman yang memberi peran positif bagi lingkungan Sekolah . 

Lubang resapan BIOPRI SMA YPPI 2 
Berbagai macam tanaman di tanam  di wilayah SMA YPPI 2 seperti tanaman Adenium , Bunga sepatu , tanaman Three color , Belimbing wuluh , Pare dll yang selalu dirawat warga sekolah demi kesuburan tanaman tersebut .

Selain Penghijauan Lingkungan , SMA YPPI 2 juga memiliki beberapa lubang resapan Biopori yang memberikan keuntungan besar demi melestarikan air tanah dan menggaktifkan fauna tanah untuk kesuburan tanaman dan untuk menghindari genangan air hujan (banjir) . Kehadiran Lubang resapan Biopri tentu memberikan pengaruh positif yakni untuk mendukung penghijauan sekolah agar tetap berjalan dengan baik . 

Dari situlah Penggalakan penghijauan lingkungan dapat menjadi Acuan manusia dalam melindungi bumi untuk Masa  mendatang . 



"Lingkunganmu adalah Hidupmu ! "